Kakan Kemenag Demak Buka MAMU School Competition 2026, 193 Siswa Ikuti Ajang Lomba dan Kreativitas

Demak (Humas) – Madrasah Aliyah Manbaul Ulum (MAMU) Tlogorejo, Karangawen, Demak, kembali menggelar ajang tahunan MAMU School Competition (MSC), Sabtu (24/1/2026).Kegiatan ini menjadi wadah pengembangan bakat, minat, serta kreativitas siswa tingkat SMP/MTs se-Kabupaten Demak. Acara tersebut dihadiri sekaligus dibuka secara resmi oleh Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten Demak, Taufiqur Rahman.

Dalam sambutannya, Taufiq menyampaikan bahwa MSC merupakan ajang positif untuk menumbuhkan semangat berprestasi, sportivitas, serta mempererat silaturahmi antarpelajar.

“Tujuh kebiasaan Anak Indonesia Hebat, satu di antaranya adalah bersosialisasi, didukung oleh kegiatan hari ini, kalian para peserta bisa bersilaturahim, berkenalan, dan menambah persaudaraan. Tentunya secara tidak langsung juga meningkatkan motivasi belajar,” ujar Taufiq.

Ia juga mengapresiasi MA Manbaul Ulum atas konsistensinya menyelenggarakan kompetisi tersebut serta berharap kegiatan ini dapat terus dilaksanakan setiap tahun.”Kegiatan ini sungguh keren sekali. Saya berharap ini terus menjadi agenda rutin tahunan yang dilaksanakan oleh MA Manbaul Ulum,” harap Taufiq.

Sementara itu, Kepala MA Manbaul Ulum, Imam Buchori, menjelaskan bahwa kegiatan tahun ini diikuti ratusan siswa dari berbagai SMP dan MTs se-Kabupaten Demak.”Kegiatan ini diikuti 193 peserta dari 13 sekolah dan madrasah yang akan bertanding di berbagai ajang lomba,” ungkap Imam Buchori.

Ia menegaskan, pihak madrasah berkomitmen untuk terus mendukung pembinaan generasi muda agar tumbuh menjadi pribadi yang berprestasi, kreatif, dan berkarakter melalui kegiatan-kegiatan kompetitif yang positif.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Artikel Serupa